Ceknricek.com — Italia sukses menekuk Australia 2-1 dalam laga perdana Grup C Piala Dunia Wanita 2019. Dalam pertandingan tersebut pemain Italia, Barbara Bonansea menjadi bintang dengan mencetak dua gol dalam pertandingan di Stadion Hainaut, Valenciennes, Prancis, Minggu (9/6) waktu setempat.
Australia memimpin terlebih dahulu melalui tendangan penalti kapten Australia, Sam Kerr pada menit ke-22. Tendangan Kerr sempat ditepis kiper Italia, Laura Guiliani, sebelum akhirnya kembali disambar Kerr untuk mengubah papan skor.
Italia yang sempat tertinggal sukses memenangkan pertandingan melalui dua gol Barbara Bonansea pada menit ke-56. Bonansea kembali menjadi penyelamat ketika tandukannya merobek gawang Australia di menit akhir injury time, sekaligus membawa Italia menutup laga dengan kemenangan 2-1 atas Australia
Dilansir dari Reuters, Senin (10/6), pelatih Timnas Wanita Italia, Milena Bertolini merasa senang dengan hasil pertandingan. Namun, ia tidak mau jumawa atas kemenangan perdana Italia di Grup C. Baginya, kemenangan itu tidak akan berarti jika Italia tidak lolos Grup C dan berlanjut ke fase selanjutnya.
Sumber: Euro News
“Saya sangat senang dengan hasil ini. Namun, itu baru bernilai bila kita keluar dari Grup C. Jadi mari kita tunggu dan kita lihat seberapa bernilainya kemenangan hari ini,” ujar Bertolini.
Bertolini mengakui penampilan anak asuhnya di babak pertama tidak cukup baik. Namun, di babak kedua mereka jauh lebih baik dan bisa menunjukan permainan yang sebenarnya hingga bisa comeback dan bahkan memenangkan laga.
“Di babak pertama, kami tidak menunjukkan kualitas kami. Australia kuat karena kami tidak bermain dengan baik. Namun, di babak kedua kami ingin menunjukkan bahwa kami lebih unggul dari Australia dan kami meningkatkan banyak hal terkait gaya bermain kami,” tutup Bertolini.