Ceknricek.com — Penyanyi Taylor Swift baru saja merilis lagu terbaru yang berjudul ME!. Dalam lagu ini ia berkolaborasi dengan Brendon Urie yang merupakan personel Panic! at the Disco.
Dilansir dari website eonline.com, Taylor menjelaskan bahwa lagu ME! adalah sebuah lagu yang merangkul tiap individu, sehingga tiap individu tersebut dapat merasa memiliki dan merayakannya.
Saya berpikir bahwa dengan sebuah lagu pop kita memiliki kemampuan untuk mengunci melodi di kepala orang-orang, dan saya hanya ingin lagu ini menjadi salah satu hal yang membuat orang merasa lebih baik akan dirinya, ujar Taylor.
Ia juga memuji para fansnya, Swifties. Mereka sungguh luar biasa. Saya tidak percaya akan dedikasi mereka, betapa bijaksananya mereka. Saya tidak percaya mereka sepeduli itu. Hal ini menyenangkan diri saya untuk bermusik, untuk membuat video musik karena mengetahui bahwa mereka peduli tentang telur Paskah atau petunjuk lainnya, tambahnya.
Sejak diunggah di akun YouTube miliknya pukul 11.45 WIB pada Jumat (27/4), video tersebut sudah ditonton sebanyak 14.280.908 kali dengan 758 ribu orang yang menyukainya.