Ceknricek.com — Gempa besar berkekuatan 6,4 mengguncang Mojave Desert, satu kawasan dekat Ridgecrest, California, Amerika Serikat, Kamis (4/7) pukul 10.33 waktu setempat.
Kementerian Luar Negeri RI menginformasikan, tidak ada warga negara Indonesia yang menjadi korban gempa berkekuatan magnitudo 6,4 itu. “Sesuai dengan laporan awal Konjen (Konsulat Jenderal) RI LA (Los Angeles), tidak terdapat korban WNI sejauh ini,” ujar Pelaksana Tugas Juru Bicara Kemenlu, Teuku Faizasyah, Jumat (5/7).
Sumber: MSN
Sejauh ini belum ada laporan tentang korban jiwa atau luka-luka. Otoritas di Southern California mengatakan tim gawat darurat menanggapi sedikitnya 24 insiden medis dan kebakaran. Petugas pemadam kebakaran di Kern County mengatakan telah mengirim tim SAR ke kota berpenduduk 28.000 jiwa itu.
Warga di Las Vegas hingga Pacific Coast melaporkan mereka ikut merasakan guncangan yang membuat lampu-lampu bergoyang. Gempa juga terasa hingga ke negara bagian Nevada.
KJRI di Los Angeles telah memberikan laporan awal kepada Menteri Luar Negeri pascagempa. Hasilnya, di daerah terdampak yang terdapat permukiman WNI juga tidak tercatat adanya korban.
Faizasyah menambahkan, KJRI Los Angeles akan terus memonitor perkembangan dari penanganan gempa tersebut.