Ceknricek.com – Masalah pelik sering jadi pikiran yang memicu jadi stres. Kondisi ini membuat keadaan jadi tidak nyaman. Ada berbagai cara untuk mengatasi stres ketika sedang dilanda keruwetan.
Setidaknya ada 5 cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan stres.
Lakukan olahraga ringan untuk membuat tubuh jadi berkeringat. Gerakan fisik diyakini akan membantu pikiran jadi lebih rileks.
Mandi air hangat juga sangat membantu merelaksasikan pikiran dan tubuh. Sebelum tidur cobalah mandi dengan air hangat.
Bila pikiran sedang tidak karuan, ada baiknya luangkan waktu bersama keluarga atau orang-orang tersayang. Anda bisa menceritakan masalah yang dihadapi agar pikiran sedikit lebih plong.
Selain bertemu keluarga, pergi nongkrong ke kedai kopi bersama teman juga membantu Anda untuk mengurangi pikiran yang mengganggu.
Cara lain yang sangat sederhana dengan mendengarkan musik favorit. Ini salah satu cara mengekpresikan emosi yang bisa terluapkan dari alunan musik.