Ceknricek.com — Dalam perkembangan anak, musik memegang peran yang tidak kalah penting. Musik juga dipercaya dapat menciptakan hubungan baik antara orang tua dan anak.
Nadya Pramesrani, sebagai psikolog dan salah satu pendiri rumah Dandelion menjelaskan dalam beberapa penelitian dan studi, musik adalah faktor penting untuk perkembangan anak, dan juga menjadi salah satu medium untuk menjalin hubungan antara orang tua dan anak.
Aktivitas bermain musik baik untuk sistem motorik anak, bahasa kognitif, aktivitas sosial dan emosional, dan tentu saja menciptakan hubungan baik antara orang tua dan anak,” kata Nadya saat ditemui dalam acara Early Learning Centre (ELC) di Pasific Place, Jakarta Pusat, Rabu (10/7).
Foto: Yuni Arta Sinambela/Ceknricek.com
Lebih lanjut dijelaskan, anak-anak yang secara aktif senang bermain dan mengeksplorasi alat musik tertentu cenderung memiliki koordinasi motorik yang lebih baik.
Misalnya seperti di ELC rangkaian terbaru mainan musik Key Boom Board, Superstar Guitar, dan Sing Star Microphone, ujarnya.
Anak-anak yang secara aktif berpartisipasi dalam aktivitas bermusik juga cenderung memiliki kemampuan kognitif yang lebih baik dalam hal membaca, menulis, memahami informasi, memperhatikan, dan berkonsentrasi akan sesuatu.
Keterlibatan orang tua dalam bermain musik dengan anak juga dapat meningkatkan hubungan di antara mereka, khususnya dalam mengembangkan rasa empati dan interaksi sosial, jelas Nadya.