Ceknricek.com – Roger Federer dan Rafael Nadal berpeluang bertemu di semifinal turnamen BNP Paribas Terbuka setelah keduanya meraih kemenangan dua set langsung pada putaran keempat di Gurun California, Rabu (13/3) waktu setempat.
Dikutip dari Reuters, Kamis (14/3), Federer hanya butuh waktu satu jam lebih untuk mengalahkan petenis Inggris Kyle Edmund 6-1, 6-4 pada pertemuan pertama sepanjang karier mereka. Petenis 20 kali juara Grand Slam itu akan bertemu Hubert Hurkacz, yang sudah lebih dulu mengalahkan petenis remaja Kanada Denis Shapovalov 7-6(3), 2-6, 6-3. Pertemuan Hurkacz dengan Federer juga menjadi pertemuan pertama bagi mereka.
Nadal, 17 kali juara Grand Slam, mengakhiri langkah petenis kualifikasi Filip Krajinovic pada turnamen tersebut. Ia memanfaatkan tiga dari empat peluang break point untuk meraih kemenangan 6-3, 6-4.
Baik Federer atau Nadal belum kehilangan satu set pun dalam tiga pertandingan di Indian Wells, turnamen yang sudah dimenangi Federer lima kali dan tiga kali oleh Nadal.
Pada pertandingan putaran empat lainnya, petenis Kanada Milos Raonic menyelamatkan seluruh tiga kesempatan break point Jan-Lennard Struff untuk menundukkan petenis Jerman itu 6-4, 6-3.
Unggulan 13 tersebut selanjutnya akan bertemu Miomir Kecmanovic yang maju ke perempat final setelah lawannya Yoshihito Nishioka tidak melanjutkan pertandingan karena cedera ketika Kecmanovis memimpin 6-4. (Antara)