ceknricek.com – Setelah sempat direkayasa satu jalur, Senin (11/3) sore, PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) memastikan rute Jakarta-Bogor dan sebaliknya sudah bisa dilewati dua jalur.
Dilansir twitter resmi Kereta Api Indonesia, @ KAI121, proses perbaikan jalur antara Cilebut-Bogor telah selesai, jadi kereta sudah boleh dilewati dua jalur namun ditempuh dengan jarak relatif 20 km per jam.
Menyusul insiden anjloknya KRL Jakarta-Bogor, Minggu (10/3), PT. KCI bekerjasama dengan Polresta Depok dan TNI telah menyiapkan belasan armada truk untuk membantu mengangkut penumpang kereta rel listrik (KRL) commuterline yang menumpuk di Stasiun Depok.