Ceknricek.com — Google membuat Doodle interaktif untuk memperingati Hari Ayah Nasioanal yang jatuh pada 12 November hari ini. Berbeda dari tahun sebelumnya, doodle yang dibuat Google ini sangat interaktif dalam mengajak penguna untuk berkreasi membuat pesan Selamat Hari Ayah.
Pengguna yang ini mengakses Google Doodle hari ini caranya cukup mudah, cukup buka Google pada laman utama , maka akan muncul doodle Hari Ayah. Pengguna kemudian tinggal memilih ikon’Mainkan’ yang berada di tengah gambar.
Setelah mainkan, akan muncul tulisan “Memuat” dan “Selamat Hari Ayah! Ayo Membuat Prakarya“. Setelah itu akan muncul halaman putih kosong tempat pengguna bisa berkreasi membuat ucapan Selamat Hari Ayah.
Pada bagian bawah kanvas juga terdapat pilihan bentuk-bentuk unik seperti hati, kancing, kuda laut, bintang, lebah, dedaunan, kerang, penguin, bintang, dan lain-lain.
Pilih bentuk yang Anda sukai, kemudian letakkan kursor di dalam kanvas. Jika Anda tak menyukai desain yang telah Anda buat, Anda bisa dengan mudah menghapusnya melalui tombol “Delete” yang berbentuk seperti tempat sampah.
Akan muncul pilihan “Batas” dan “Mulai lagi”. Pilih “Batall” jika Anda ingin membatalkan dan “Mulai lagi“ jika Anda ingin memulai kembali membuat kreativitas dengan kanvas putih. Setelah selesai membuat kreativitas Anda, klik “kirim” dan akan muncul hasil kreativitas Anda dengan amplop Selamat Hari Ayah!
Anda pun bisa mengirim hasil kreasi Anda melalui media sosial Facebook, Twitter, dan email. Kirim hasil kreasi Anda ke ayah atau bagikan pada teman-teman terdekat agar mereka bisa membuatnya juga.
Dihimpun dari laman kemdikbud.go.id. di Indonesia, Sejarah Hari Ayah yang dirayakan pada 12 November berawal dari prakarsa paguyuban Satu Hati, lintas agama dan budaya yang bernama Perkumpulan Putra Ibu Pertiwi (PPIP).
Pada awalnya, tahun 2014, PPIP mengadakan peringatan Hari Ibu di Solo dengan cara mengadakan Sayembara Menulis Surat untuk Ibu. Acara ini disambut antusias oleh peserta sehingga menanyakan kapan peringatan yang sama untuk Ayah digelar.
Setelah melalui kajian yang cukup panjang, pada 12 November, Perkumpulan Putra Ibu Pertiwi menggelar deklarasi Hari Ayah untuk Indonesia dan menetapkan tanggal tersebut sebagai Peringatan Hari Ayah Nasional. Deklarasi tersebut digabung dengan hari kesehatan dengan mengambil semboyan ‘Semoga Bapak Bijak, Ayah Sehat, Papah Jaya’.
Di hari yang sama deklarasi Hari Ayah juga dilakukan di Maumere, Flores, NTT. Dalam deklarasi itu juga diluncurkan buku ‘Kenangan untuk Ayah’ yang berisi 100 surat anak Nusantara yang diseleksi dari Sayembara Menulis Surat untuk Ayah.
Selepas deklarasi, mereka mengirimkan buku tersebut dan piagam deklarasi Hari Ayah kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) serta bupati di 4 penjuru Indonesia yakni Sabang, Merauke, Sangir Talaud dan Pulau Rote. Setelah itulah kemudian setiap tanggal 12 November ditetapkan sebagai Hari Ayah Nasional.
Di negara lain, Hari Ayah pun sudah mulai diperingati sejak awal abad ke-12 dengan makna sebagai hari untuk menghormati ayah. Peringatan Hari Ayah di Amerika dan lebih dari 75 negara lain seperti Kanada, Jerman, Italia, Jepang, Belanda, Turki, Pakistan, Malaysia, Singapura, Taiwan, Filipina dan Hongkong dirayakan pada hari Minggu di pekan ke tiga bulan Juni.
Baca juga: Google Doodle Semarakkan Hari Anak Nasional Indonesia